Sumber: Google |
Satuan Polisi
Pamong Praja DKI Jakarta kini akan menertibkan pedagang kaki lima yang berjualan
di trotoar kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Kepala
Satpol PP DKI Arifin menjelaskan, menjelang bulan Ramadan jumlah personel di
kawasan Tanah Abang akan ditambahkan. Sebab, pada bulan itu PKL kerap
berdatangan untuk berdagang di atas trotoar.
"Personil
kami tambah lagi. Prinsipnya yang namanya melanggar Satpol PP tugasnya
menegakan peraturan daerah. Jadi mereka mereka yang menggunakan tempat-tempat
yang dilarang itu seperti jalan, trotoar yang ditempati pedagang tetap kita
akan tertibkan," kata Arifin saat dihubungi, Selasa (23/4/2019).
Selain PKL,
lanjut Arifin, Pasar Tanah Abang pada Ramadan bakal ramai dikunjungi
masyarakat. Oleh karena itu, demi kenyamanan dan keamanan bersama, Satpol PP
siap menertipkan trotoar dan jalan Tanah Abang dari PKL.
"Kita
mengedukasi kepada semua pihak yang ada di Tanah Abang bahwa Tanah Abang itu
memang Pusat sentra ekonomi, apalagi menjelang Lebaran, tetapi juga orang yang
datang ke sana kan butuh kenyamanan," tuturnya.
Arifin
mengatakan, Satpol PP terus melakukan sosialisasi kepada pedagang untuk tidak
menggunakan trotoar sebagai lapak dagangannnya.
"Pendekatan
yang pertama memang dengan persuasif, edukatif. Nah kalau tidak bisa juga
dikatakan dengan persuasif dan edukatif maka tindakan terakhir dengan represif,
dengan tegas dan santun," tuntasnya.
Sumber: akurat.co
Tidak ada komentar:
Posting Komentar